Bagi Anda yang ingin membangun kolam renang, tentu Anda punya andil dalam melakukan pengawasan termasuk persiapan pengecoran kolam renang yang akan dilakukan oleh para kontraktor kolam renang nih.
Ada tiga bagian persiapan kolam renang, pertama persiapan awal, persiapan saat konstruksi kolam renang dan terakhir persiapan saat pengecoran. Bagaimana proses yang dilakukan? Simak jawabannya di bawah ini!
1. Persiapan Awal
Langkah awal dalam melakukan persiapan pengecoran adalah mengurusi setiap hal penting sebelum membuat kolam renang, apa saja persiapan tersebut?
Perencanaan. Bagi Anda yang ingin membangun kolam renang, tentukan terlebih dahulu jasa pembuatan kolam renang yang terpercaya lalu tentukan desain kolam yang ingin dibangun.
Hal ini termasuk bentuknya seperti apa, berapa ukurannya, kedalamannya bahkan fitur atau aksesoris seperti tangga dan sistem filtrasinya. Pastikan desain tersebut mematuhi peraturan perizinan setempat ya.
Perizinan. Dalam pembuatan kolam renang memang tidak tiba-tiba bangun saja nih, ada perizinan yang perlu dilakukan dari otoritas setempat atau lembaga yang mengaturnya,
Pastikan Anda pahami terlebih dahulu persyaratan perizinan apa saja yang perlu dipenuhi, dan membaca regulasi yang berlaku.
Menentukan Lokasi. Selain itu, penentuan lokasi juga menjadi hal yang krusial dalam setiap pembangunan kolam renang.
Pertimbangkan memilih lokasi seperti aspek terkena matahari, aksesbilitas yang baik bahkan sistem drainase yang akan digunakan saat membangun kolam renang.
2. Persiapan Konstruksi
Selanjutnya, setelah persiapan awal sudah dipenuhi semua, maka belum langsung bisa melakukan persiapan pengecoran, tetapi mempersiapkan konstruksinya. Apa saja?
Penggalian. Setelah menentukan lahan kolam renang, maka perlu dilakukan penggalian kolam renang. Penggalian lubang ini sesuai dengan desain yang telah direncanakan sebelumnya.
Pastikan juga kedalaman kolam memiliki dimensi yang sesuai dan permukaan yang rata ya.
Perkuat Dinding. Melakukan perkuat dan mempertebal dinding dan lantai kolam renang dengan baja tulangan sesuai dengan rencana desain yang sudah ditentukan.
Memasang Sistem Drainase. Pasang sistem drainase yang efektif untuk mengendalikan air tanah dan menghindari masalah penekanan air.
Memasang Pipa. Pemipaan kolam renang menjadi hal yang penting dalam persiapan pengecoran, sistem yang diperlukan adalah sistem filtrasi, pemanas, dan sirkulasi air. Pastikan semua sistem terhubung satu sama lain dan berfungsi baik agar aliran air tidak ada kendala.
3. Persiapan Sebelum Pengecoran
Langkah selanjutnya adalah persiapan sebelum melakukan pengecoran kolam renang, apa saja yang dilakukan dalam proses ini?
Mempersiapkan Cetakan. Mempersiapkan cetakan atau bentuk yang akan digunakan untuk pengecoran. Cetakan harus sesuai dengan desain kolam renang.
Pembersihan dan Persiapan. Pastikan permukaan cetakan bersih dan bebas dari kotoran atau kontmain apapun, sehingga hasilnya mulus. Oleskan bahan pemisah atau pelumas cetakan saat diperlukan saja.
Menyediakan Bahan. Persiapkan bahan atau material dalam melakukan pengecoran, sesuai dengan resep yang telah ditentukan. Pastikan beton memiliki kekuatan dan konsistensi yang pas.
4. Proses Pengecoran
Masuk ke dalam proses langsung persiapan pengecoran, langkah ini dilakukan agar mendapatkan cetakan kolam renang yang kokoh dan baik.
Pengecoran Pondasi. Langkah awal persiapan pengecoran adalah mulai menuangkan beton untuk dasar kolam terlebih dahulu. Pastikan pengecoran dilakukan secara merata ke setiap permukaan ya.
Pengecoran Dinding. Setelah bagian lantai kolam renang selesai dilakukan, barulah masuk ke tahap menuangkan beton untuk dinding kolam renang. Pertahankan bentuk yang sudah direncanakan sebelumnya ya.
Finishing. Setelah seluruh bagian dilakukan pengecoran, maka setelahnya harus dihaluskan dengan hati-hati. Biasanya para pekerja akan menggunakan alat khusus seperti float untuk mendapatkan permukaan yang halus dan rata.
Pengeringan. Biarkan beton mengering dan mengeras selama beberapa minggu. Memang waktu mengeringnya beton berbeda-beda tergantung kondisi cuaca di daerah Anda.
Setelah beton secara keseluruhan mengeras, mulai lepas bekisting, dan mulai masuk ke tahap selanjutnya yakni mengurusi sistem filtrasi, pencahayaan kolam dan lain-lain.
5. Proses Pemeliharaan
Terakhir adalah proses pemeliharaan setelah persiapan pengecoran, apa saja yang biasanya dilakukan?
Pemeliharaan Awal. Mulai merawat kolam renang dengan membersihkan kolam renang, menjaga kualitas air dan pastikan filtrasi kolam berjalan. Hal ini termasuk pengecekan pengecoran juga.
Pengujian Air. Lakukan pengujian air atau tes rendam untuk memastikan bahwa kolam renang Anda bebas dari kebocoran dan tidak perlu diperbaiki. Tak lupa untuk menguji air secara berkala untuk memastikan kualitas air tetap baik.